Inilah Fungsi Fitur "Obrolan Pribadi" Pada BBM versi Terbaru

Fitur obrolan pribadi pada BBM terbaru versi 2.9.0.44 menjadi fitur favorit saat ini, terlebih fitur ini masih baru dan membuat banyak orang merasa penasaran seperti apa fitur ini, apa fungsi fitur obrolan pribadi, dan bagaimana cara menggunakannya.

fitur obrolan pribadi bbm baru

Nah, untuk membantu teman-teman terlepas dari rasa penasaran, berikut ini saya akan memberikan sedikit penjelasan tentang fungsi dan kegunaan fitur "obrolan pribadi" atau private chat pada aplikasi BBM Android terbaru.

Fungsi fitur obrolan pribadi

Fitur yang berguna untuk menjaga kerahasiaan pesan ini sangat bermanfaat bagi orang yang tidak ingin pesan mereka tersebar luas, baik karena smartphone di bajak maupun karena si penerima menyebarkan pesan tanpa izin. Oleh karena itu, Blackberry Limited menciptakan fitur ini seiring persiapan untuk smartphone Blackberry Android nantinya.

Fitur ini memiliki kemampuan untuk menghapus pesan secara otomatis berdasarkan jangka waktu, dengan begitu pesan yang lupa di hapus akan terhapus sendiri berdasarkan waktu. Inilah kelebihan utama BBM versi terbaru.

Fungsi edit pesan

Sebelumnya kita telah mengenal fitur "tarik pesan" dan pada aplikasi BBM terbaru ini tidak hanya fitur tarik pesan saja, ada juga fitur "edit pesan" dimana pengguna bisa mengedit pesan yang telah terkirim dan mengirim ulang pesan tersebut.

Fitur edit pesan sangat berguna jika kamu salah dalam mengetikkan kata-kata yang menyebabkan salah arti kalimat yang kamu kirim.

Perlu juga untuk kamu ketahui bahwa fitur ini hanya bisa di nikmati oleh pengguna yang menggunakan aplikasi BBM Android versi 2.9.0.44 terbaru. Selain itu, penerima juga harus menggunakan aplikasi BBM terbaru untuk bisa menerima obrolan pribadi dan edit pesan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel